Rabu, 17 Agustus 2011

Hachiko : A Dog's Story

(Seekor anjing yang masih setia menunggu meskipun tuannya telah tiada)

Hallo Selamat pagi !! Oh ya berhubung hari ini adalah HUT Negara Indonesia ke 66 so, aku mau ngucapin Dirgayahu Republik Indonesia 66, Jaya selalu Indonesia semoga rakyat Indonesia tetap setia pada negara kita yang tercinta !! MERDEKA !! 

Oh ya ngomong-ngomong tentang setia nih, 2 hari yang lalu aku habis nonton film di salah satu TV internasional yang judulnya Hachiko : a dog's story, yang lagi-lagi berhasil buat aku terharu (nangis.red) film ini bercerita tentang seekor anjing yang setia banget sama majikannya. Selain menyentuh, film ini juga sarat dengan makna-makna kehidupan khususnya menyangkut masalah kesetiaan. 

Cerita diawali dengan pertemuan seorang profesor yang bernama Parker Wilson (Richard Gere) dengan seekor anjing yang tersesat di stasiun kereta api. Karena Prof. Wilson gak nemuin pemiliknya maka Prof. Wilson berinisiatif membawanya pulang, namun ternyata istrinya Kate (Joan Allen) gak suka anjing. Namun pada akhirnya Prof Wilson dapat mengasuh anjing yang berjenis akita itu. Dan memberi nama Hachi sesuai dengan tulisan yang ada dikalung anjing itu.

selang beberapa tahun, hachi tumbuh menjadi anjing dewasa. Suatu hari, saat Parker pergi bekerja, diam-diam hachi membuntutinya sampai kestasiun kereta, Parker terpaksa keluar dari kereta dan menyuruh Hachi untuk pulang, dan alhasil parker ketinggalan kereta. Yang lebih mnegesankan pada pukul 17.00 saat Parker pulang berkerja, Hachi sudah siap menjemptnya diluar stasiun kereta. Sejak saat itu Parker membiarkan Hachi untuk mengantar jemputnya setiap hari. Semua yang berada di stasiun itu kagum dengan hachi dan sangat menyayangi hachi dan memperlakukan hachi layaknya manusia.

Namun pada suatu hari, Hachi tak menemukan tuannya, padahal saat itu waktu sudah menunjukkan pukul 17.00 namun hachi masih menunggu, ternyata Parker hari itu meninggal saat Parker sedang mengajar.
Setelah kematian Parker, Istri dan anak Parker memutuskan untuk pindah dan hachi dirawat oleh anak parker Andy Wilson (Sarah Roemer) bersama suaminya. Hachi tidak tahu kalo tuannya sudah meninggal, setiap haru hachi gelisah karena takbisa keluar dari rumah Andy. 
pada akhirnya Andy merelakan Hachiko pergi. Hachiko tinggal di stasiun dan pada pukul 17.00, ia akan duduk di bundaran di depan stasiun, menanti kedatangan tuannya. Keunikan tingkah laku Hachiko itu menarik perhatian orang-orang di sekitar situ, bahkan tulisan mengenainya dimuat di koran-koran sehingga kisah anjing ini menjadi legenda. Sehingga orang-orang memberi makan Hachiko secara bergantian. Kesetiaan Hachiko bertahan hingga tahun kesepuluh meninggalnya Parker. Sampai akhirnya pada musim dingin tahun ke sepuluh, Hachiko meninggal di bundaran stasiun pada tengah malam.

Pesan Moral yang dapat diambil dari film ini adalah Seekor anjing saja dapat setia kepada orang yang dikasihinya sampai akhir hidupnya, bagaiman dengan manusia yang notabene dilengkapi dengan akal dan budi + perasaan namun kadangkala masih sulit untuk SETIA, jangankan pada hal yang besar, hal yang kecil pun biasa terasa sangat sulit untuk dijalani.

Meskipun pertengahan film ini mulai membosankan tapi gw jamin guys, pada akhir film ini emosi kita dikuras abis heheh. so wajib deh ceman-ceman semua nonton.
Sekedar info lagi nih, film ini diangkat dari kisah nyata loh, mau baca kisahnya klik disini
See you guys

4 komentar:

  1. Wih, Hachiko! Aku nontonnya nangis-nangis nggak jelas. Huhu...

    Tapi bagus banget. :) Biar sedih, perasaan sesudahnya senang. Bahagia. *yah, agak mellow sih

    Hehehe.

    BalasHapus
  2. iya nih sampe-sampe tissu berserakan dimana-mana hikhikhik :D

    BalasHapus
  3. However, dogs are miracles with paws. Meskipun banyak orang mencerca they're just amazing and adorable. they have up to 220 million celss yang aktif di hidung mereka, they have about 1700 taste buds. As far as i learned about pet animal, they re the most loyal one :)
    hehe salam kenal yaa.
    eh iya, punya hachiko yang versi jepang gak?

    BalasHapus
  4. waa good info nih heheh kalau boleh tahu, kamu mahasiswa fak kedok yaa ??
    yap salam kenal balik :)
    emm aku gak punya hehe

    BalasHapus